Lewati ke konten utama
Semua KoleksiManajemen fileKoneksi SSH
Cara menghubungkan akun melalui SSH
Cara menghubungkan akun melalui SSH

Login dengan detail di control panel melalui SSH yang berbeda

Diperbarui lebih dari satu minggu yang lalu


SSH Access tersedia untuk semua paket hosting kecuali paket Single dan Starter WordPress. Jika Anda memiliki paket hosting Premium misalnya, Anda dapat terhubung melalui SSH dengan langkah-langkah di bawah ini:

Langkah 1: Aktifkan SSH Access

Salin SSH CLI Command

Langkah 2: Aplikasi

Linux

macOS

Windows

Gunakan Terminal untuk koneksi SSH

Jalankan dengan klik Ctrl + Alt + T atau Cari Terminal

Gunakan Terminal untuk koneksi SSH

Jalankan dengan cari Terminal di Spotlight

Gunakan SSH client yang tersedia

Rekomendasi: PuTTY (panduan singkat), PenguiNet, atau buat sambungan dengan PowerShell

Langkah 3: Buat sambungan

Untuk Terminal, masukkan SSH CLI Command. Untuk PuTTy, masukkan parameter yang dijelaskan dalam panduan. Jika berhasil, Anda akan melihat tampilan ini:

The authenticity of host '[185.185.185.185]:65002 ([185.185.185.185]:65002)' can't be established.
ECDSA key fingerprint is SHA256:Eze2ImXw1MWfgAMbcWxfc2EQwAkgTHOEPsNwSnEAHAQ.
Are you sure you want to continue connecting (yes/no)?

Ketik yes.

Selanjutnya, masukkan password:

u123456789@185.185.185.185's password:

CATATAN:

  • Untuk alasan keamanan, password tidak akan ditampilkan sama sekali (termasuk dalam simbol •••••), tetapi data tetap akan tetap dimasukkan. Jangan khawatir jika Anda tidak melihat simbol apa pun saat memasukkan password Anda. Ketik password seperti biasa dan tekan Enter

  • Klik kanan untuk menyalin dan menempel password. Pada Windows, klik kanan akan langsung memasukkan password. Di Linux, klik kanan akan membuka menu yang terdiri dari beberapa opsi tindakan

  • Password SSH sama dengan password FTP. Jika Anda tidak yakin, buat password baru atau SSH-only password (artikel dalam Bahasa Inggris)

Setelah memasukkan password dan menekan Enter, Anda akan melihat teks ini di baris berikutnya:

-bash-4.2$

Selesai! Baris di atas menandakan Anda berhasil login ke akun Anda melalui SSH 🎉.

CATATAN:

  • Jika terminal/konsol tertutup setelah memasukkan password, nonaktifkan SSH Access, aktifkan kembali, dan coba sambungkan kembali 😊

  • Cek artikel ini untuk melihat cheat-sheet SSH.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?