Lewati ke konten utama
Semua KoleksicPanelWebsite
Bagaimana cara memindahkan backup website ke nama domain lain di cPanel?
Bagaimana cara memindahkan backup website ke nama domain lain di cPanel?

Memindahkan backup website ke domain lain di Hostinger menggunakan cPanel

Diperbarui lebih dari 9 bulan yang lalu

Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk memindahkan konten website cPanel ke nama domain lain:

  1. Aktifkan paket hosting baru atau tambahkan domain baru ke hosting sekarang.

  2. Unggah file backup menggunakan File Manager atau FileZilla.

  3. Jika website menggunakan database, buat database baru dan impor backup database. Setelah itu, perbarui file konfigurasi website. Jika website menampilkan "Error establishing database connection", baca panduan ini atau panduan berikut (khusus pengguna WordPress).

Namun apabila Anda hanya ingin mengubah domain website tapi sama sekali tidak menyentuh konten (misalnya, domain Anda saat ini adalah domain.tld dan Anda berencana untuk menggunakan domain baru, yaitu websitebarudomain.tld), dan dua domain ini berada di hosting yang sama, yang perlu dilakukan hanyalah menyalin file website dari domain yang satu, lalu memindahkannya ke domain yang lain. Jika Anda menggunakan WordPress, panduan selengkapnya bisa dibaca di sini: Cara Mengganti Domain WordPress.

Jika domain website disebutkan di semua file konfigurasi (misalnya di OpenCart, Joomla, dll), segera perbarui nama domain di file tersebut. Anda bisa meminta bantuan dengan menghubungi developer atau berkunjung ke forum yang khusus membahas CMS yang Anda gunakan saat ini.

Jika website menggunakan database, dan konten dipindahkan sepenuhnya, prosesnya bisa dilanjutkan menggunakan database ini. Apabila Anda berencana membuat salinan database untuk domain baru, lakukan langkah-langkah ini:

Selesai! Kini Anda sudah tahu cara memindahkan konten website. Untuk mengecek hasil perubahannya, bersihkan cache browser dan DNS cache lokal.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?