cPanel memiliki fitur yang dapat membantu Anda menelusuri, upload, dan download file secara cepat dan aman. Fitur ini bekerja dengan cara membuat folder dari web server ke desktop Anda.
Untuk menggunakannya, di bagian File cPanel pilih Web Disk:
Secara default, Anda akan langsung menemukan akun Web Disk. Klik Configure Client Access untuk mengaktifkannya:
CATATAN:
Untuk OS Windows, klik Enable Digest Authentication.
Selanjutnya, pilih sistem operasi dan download script konfigurasi:
Buka file script, klik OK jika mendapatkan notifikasi dan tunggu beberapa saat. Setelah berhasil tersambung, aplikasi File Manager akan terbuka. Masukkan nama pengguna dan kata sandi cPanel Anda:
Selesai! Anda sudah bisa mengakses file server Anda dari komputer Anda sendiri 😊