Untuk menambahkan gambar ke website, buka website editor dan klik Tambahkan elemen di panel sebelah kiri. Pilih elemen gambar, lalu letakkan di bagian website yang Anda inginkan:
Klik pada elemen gambar untuk melihat opsi lainnya (edit, duplikasikan, hapus, resize):
Untuk menambahkan gambar Anda sendiri, klik Ganti gambar → Pilh gambar di Galeri media. Anda bisa memilih berbagai gambar gratis atau mengunggah gambar Anda dari komputer dengan klik Upload file:
Anda juga bisa membuka pengaturan elemen dengan klik tombol Edit gambar:
Gambar | Style | Tindakan |
Ganti gambar | Reset proporsi | Pilih tindakan yang terjadi saat gambar diklik: gambar ditampilkan dalam layar penuh atau membuka tautan (link) |
Alt text: tambahkan Alt text agar gambar website lebih mudah diakses dan peringkat SEO di Google meningkat | Corner radius: untuk membuat sudut gambar semakin bulat |
|
CATATAN
Anda dapat menggunakan format gambar apa pun
Gambar dioptimalkan secara otomatis untuk meningkatkan performa website
Gambar gratis (Unsplash) dan gambar dalam format .svg dan .gif tidak bisa dipotong
Pelajari juga cara menambahkan link gambar pratinjau (dalam Bahasa Inggris)