Lewati ke konten utama
Semua KoleksiDomainInformasi umum
Cara menemukan nameserver domain
Cara menemukan nameserver domain

Temukan nameserver yang diatur untuk domain Anda

Diperbarui hari ini

Saat Anda memasukkan alamat website di browser, sistem khusus akan mengarahkan Anda ke tempat yang tepat. Inilah fungsi nameserver, untuk memberitahu di mana pengaturan domain Anda dikelola. Dengan memahami nameserver yang digunakan, Anda akan mengetahui lokasi untuk update DNS record agar website berjalan dengan lancar dan bisa diakses oleh audiens Anda.

💡 Nameserver menunjukkan tempat pengaturan DNS domain Anda dikelola.

Sebagian besar registrar domain (tempat Anda membeli nama domain) secara otomatis menetapkan nameserver default untuk domain yang baru didaftarkan. Jika registrar Anda menyediakan layanan manajemen DNS, Anda bisa tetap menggunakan nameserver default selama domain tersebut aktif.

Namun, Anda mungkin perlu mengubah nameserver apabila:

  • Anda ingin mengarahkan domain ke provider lain.

  • Registrar domain Anda tidak mendukung manajemen zona DNS.

Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut apabila Anda tidak yakin nameserver domain Anda saat ini:

Cara menemukan nameserver domain Anda

  1. Kunjungi database domain publik seperti WHOIS dan cari nama domain Anda.

  2. Temukan bagian "Name Servers", yang tampilannya kurang lebih seperti ini:

    Looking up a domain name in Whois, the public domains database

  3. Jika informasi terlihat usang, klik ikon refresh di sebelah keterangan "Updated X days ago".

NOTE:

  • Metode ini bekerja untuk sebagian besar generic top-level domain (gTLDs) seperti .com, .net, .org, serta beberapa country-code TLD (ccTLD). Jika tidak ada hasil, gunakan fitur WHOIS yang sesuai dengan ekstensi domain Anda.

Cara memahami hasil nameserver

Hasil pencarian nameserver menunjukkan lokasi pengaturan DNS domain Anda dikelola:

Jika yang muncul adalah nameserver lain, itu berarti DNS zone domain Anda dikelola di provider lain.

  • Cari nameserver tersebut di internet untuk mengetahui provider layanannya.

  • Login ke akun Anda di situs provider layanan dan lakukan perubahan DNS bila diperlukan.

Untuk menghubungkan domain ke nameserver Hostinger, ikuti panduan cara mengarahkan domain ke Hostinger

Contoh provider layanan dan nameservernya

Berikut ini beberapa contoh provider DNS dan nameservernya:

  • Cloudflare: bob.ns.cloudflare.com, lola.ns.cloudflare.com

  • GoDaddy: NS07.domaincontrol.com, NS08.domaincontrol.com

  • IONOS: ns1045.ui-dns.org, ns1045.ui-dns.biz, ns1045.ui-dns.de, ns1045.ui-dns.com

  • Bluehost: ns1.bluehost.com, ns2.bluehost.com

  • Wix: ns4.wixdns.net, ns5.wixdns.net

Apakah pertanyaan Anda terjawab?