Apabila domain Anda tidak diarahkan ke nameserver Hostinger (domain menggunakan nameserver selain ns1.dns-parking.com dan ns2.dns-parking.com), Anda perlu mengonfigurasi domain untuk Email Hostinger secara manual 👇
Buka DNS Management Zone Domain
Pertama, cari tahu pengelola DNS zone domain Anda. Kemudian, login ke akun Anda di website penyedia layanan domain, lalu buka pengaturan domain. Anda akan menemukan pengaturan seperti ini:
DNS management
DNS zone
DNS management lanjutan
Pengaturan domain lanjutan, dsb.
Cari opsi untuk tambahkan, edit, atau hapus DNS record. Baca artikel ini untuk mengetahui caranya di berbagai provider domain: Cara Mengubah DNS Record di Registrar Lain.
Buka Menu Hubungkan Domain di Hostinger
Di tab browser baru:
Login ke akun Hostinger
Buka menu Email
Klik Kelola di samping domain
Buka menu Hubungkan Domain:
Anda akan menemukan tiga bagian khusus terkait DNS record yang perlu ditambahkan ke DNS zone domain:
Cek ketiga bagian ini untuk menemukan value record yang diperlukan, lalu tambahkan ke DNS zone domain Anda. Lihat tabel berikut untuk panduan lengkapnya:
Record | Deskripsi | Panduan |
MX |
| |
SPF |
| |
DKIM |
| |
DMARC |
|
Value akhirnya terlihat seperti berikut:
Setelah perubahan dibuat, layanan email Anda dapat berfungsi lagi dalam maks. 24 jam hingga propagasi DNS selesai. Proses ini tidak bisa dilewatkan, silakan tunggu hingga propagasi DNS selesai. Setelah itu, Anda bisa mengirim dan menerima email lagi 💡